Tunangan menjadi momen indah dalam kehidupan manusia. Tak jarang mereka yang akan melangsungkannya memilih tanggal-tanggal cantik atau spesial karena supaya menjadi kenangan indah nantinya. Berbagai keperluan seputar apapun yang jadi penunjangnya pun dipersiapkannya dengan baik. Yang tak kalah penting selain tanggalnya adalah model cincin tunangan terbaru yang akan dipilihnya.
Model cincin menjadi penting sebab juga akan berpengaruh terhadap bagaimana kenyamanannya ketika digunakan. Bagaimana nilai estetis dan filosofisnya juga jadi pertimbangan, tak hanya untuk wanita saja, namun aspek ini juga menjadi penting bagi seorang pria. Kebanyakan pria tak menyukai cincin dengan model yang terlalu banyak detail atau rumit. Hal ini tentu saja berkaitan erat dengan aktivitas keseharian mereka.
Model cincin tunangan terbaru untuk pria
Desain simpel tetap menjadi model favorit di kalangan kaum adam. Bagaimana tidak? Cincin dengan model yang sederhana, tidak akan mengganggu kegiatan. Terlebih para pria termasuk orang yang banyak menggunakan tenaga untuk aktivitas berat. Hal ini tentu jadi perhatian tersendiri agar cincinnya juga tidak mudah aus atau rusak.
Berikut ini beberapa model terbaru cincin yang cocok untuk pria :
- Cincin simpel doff
Cincin dengan sentuhan akhir doff yang memberi kesan seperti cermin berair, lapisan paling luar cincin ini akan memanjakan mata yang memandanganya. Tidak terlalu berlebihan untuk digunakan pria dalam kegiatan keseharian. Meskipun tidak ada permata ataupun ukiran yang menghiasinya, cincin ini terlihat begitu berkelas. Bisa digunakan untuk cincin pertunangan ataupun pernikahan.
- Cincin hitam simpel
Dengan menggunakan logam berkualitas dengan sebuah lapisan khusus Rhodium, Anda bisa memilih cincin dengan warna yang tidak biasa. Warna hitamnya bisa Anda gunakan untuk cincin lamaran, tunangan, dan pernikahan.
- Cincin polos glossy
Cincin dengan warna putih yang dibuat dengan sentuhan finishing glossy ini cocok untuk mempelai prianya. Dengan guratan melingkar tanpa permata juga bisa jadi pilihan lainnya. Tidak ada runcing atau sudut dalam cincin tersebut. Tidak ada kemungkinan untuk tersangkut ataupun yang lainnya.
Model cincin untuk pria bisa dibuat polos atau hanya dengan beberapa guratan tanpa tambahan permata atau ukiran lainnya. Meskipun demikian model sederhana ini tetap dapat menampilkan kesan mewahnya karena terbuat dari bahan-bahan berkualitas seperti platinum.
- Model cincin bergaris
Model cincin bergaris untuk pria sangat menawan. Meskipun bentuknya tidak rumit dan sangat simpel, cincin ini dapat memancarkan kemewahan tersendiri bagi para pria. Model tersebut bisa dikreasikan dengan barbagai bahan yang diinginkan. Menggunakan cincin hitam yang dipadukan dengan logam palladium atau platinum dengan warna asli pun cincin ini sangat menarik, berikut contohnya :
Pinterest.com
Gambar di atas adalah salah satu contoh model bergaris cincin hitam yang dipadukan dengan emas kuning. Bagian emas ini bisa diganti dengan platinum, perak, atau palladium sesuai selera Anda terlebih untuk pria muslim yang menghindari pemakaian emas.
Pinterest.com
Model cincin yang satu ini hanya fokus dengan satu warna, yakni hitam. Namun, warna ini makin memberi nilai tambah kemisteriusan dan kharismatik yang ingin ditampilkan. Bahan dasar pembuatannya pun bisa Anda pilih sendiri, baik palladium platinum atau juga emas.
Mencari toko yang menjual model cincin tunangan terbaru
Mau cari model cincin terbaru atau justru memesan dengan desain khusus dari Anda sendiri? Konsultasi yuk ke CS-nya Kotagede Jewellery. Kami siap merealisasikan cincin impian Anda. Tidak hanya untuk cincin prianya saja, cincin untuk wanitanya juga bisa. Pilih sendiri model, bahan pembuatan dan juga kadar logamnya.
Mengapa di Kotagede Jewellery?
- Bernilai sedekah, 5-10% hasil penjualan akan disalurkan ke rumah tahfizh dan disedekahkan ke orang yang membutuhkan.
- Bahan baku pembuatan tersertifikasi dari batan, dijamin keasliannya 100%.
- Bisa pesan model cincin impian.
- Ada sertifikat dan garansi.
- Gratis ukir nama laser, box perhiasan, dan juga gratis ongkos kirim. Menarik bukan?
- Jaminan pengiriman hingga 20 juta.
- Dibuat langsung oleh tenaga ahli, jadi dijamin keunikannya karena bukan cincin produksi massal.
Tidak hanya melayani penjualan secara offline di galerinya Jl. Gedongkuning No 97 Pringgolayan, Banguntapan, Bantul, DIY. Namun toko cincin ini juga melayani penjualan hingga ke luar daerah. Cukup hubungi kami di nomor 0822 8000 9898 atau 0877 7172 2000 dapatkan semua pelayanan primanya. Tunggu apalagi? Dengan masa pembuatan 1,5 bulan, Anda sepertinya harus memesannya segera. Selamat berbelanja.